Kamis, 28 April 2016

SOSIALISASI BPJS KESEHATAN DI AL-ZAYTUN

Al-Zaytun, Senin (25/4). Pukul 15.15 WIB, tim sosialisasi BPJS Kesehatan memasuki ruangan Basement Gedung Pembelajaran Ali Bin Abithalib. Sosialisasi di berikan kepada para guru Al-Zaytun. Tim yang hadir terdiri dari : Drg. Jenni Wihartini M.M,AAK  Kepala BPJS Kesehatan Provinsi Jabar, Ibu Deded Chandra, SE,MAk. Kepala  BPJS Kesehatan Cabang Utama Cirebon, dan Bapak A. Burhanuddin, Kepala BPJS Kesehatan Indramayu, beserta beberapa staf.





Acara dibuka oleh Ketua Dewan Guru, Ali Aminulloh dan dilanjutkan sambutan pembuka dari Ibu Jenni. 
Sebelum sosialisasi program BPJS Kesehatan, beliau menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan datang ke Al-Zaytun karena, harus mengikuti acara di lain tempat. Penjelasan berikutnya oleh Ibu Deded yang secara detil merinci dasar hukum, kepesertaan dan iuran, serta pelayanan kesehatan dalam lingkup BPJS  Kesehatan. 
Penjelasan ditampilkan dalam bentuk slide juga diselingi tanya jawab dengan guru-guru atas permasalahan yang pernah dihadapi di lapangan. 
Sesi akhir ialah tanya jawab oleh beberapa guru sambil menikmati snack yang disediakan oleh panitia. Pertanyaan yang dilontarkan langsung dijawab dengan lugas oleh Ibu Yeni yang juga berprofesi sebagai Dokter Gigi. 
Guru-guru yang bertanya pun senang mendapat cinderamata berupa tas dan payung. Acara ditutup tepat pukul 17.00 WIB dengan harapan agar program BPJS Kesehatan ini segera direalisasikan di Al-Zaytun. Aamiin. (Imanuddin)

DOA BERSAMA SEBELUM UNBK 2016

Al-Zaytun, Sabtu (02/04). Seluruh santri kelas XII mengikuti acara doa bersama menjelang pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).



Di Jawa Barat ada 18 sekolah yang melaksanakan UNBK, satu diantaranya Madrasah Aliyah Al-Zaytun. Pandu Madani selaku Presiden Darma Bhakti XII, mengatakan: “Dengan  acara doa bersama ini dikehendaki seluruh santri kelas XII akan memiliki kesiapan mental dalam menghadapi UNBK tahun ini”.

Ujian dimulakan hari Senin (04/04) sampai Selasa (12/04).  Berbagai persiapan telah dilakukan, mulai dari belajar setiap hari, pemberian porsi tambahan jam pelajaran.  Pembelajaran yang semula berakhir jam 13.30 WIB, kini berakhir jam 16.00 WIB setiap harinya.



 

Hal ini membuktikan bahwa Manajer Pendidikan telah mempersiapkan seluruh santri untuk menghadapi UNBK tahun ini.  Pelaksanaan UNBK dibagi menjadi 3 sesi. Sesi I  mulai pukul 07.30 s.d. 09.30, sesi II, pukul 10.00 s.d. 12.00, dan sesi III, pukul 14.00 s.d. 16.00 . (Huminfo-OPMAZ)

PELANTIKAN ORGANISASI PELAJAR MA'HAD AL-ZAYTUN DARMA BHAKTI XIII

Al-Zaytun, Jumat, (29/01). Auditorium Mini Zeteso, Gedung Ali Bin Abithalib, dilaksanakan pelantikan kepengurusan Organisasi Pelajar Ma’had Al-Zaytun (OPMAZ) Darma Bakti (DB) XIII. Pelantikan diawali dengan pembacaan ikrar oleh presiden santri Mohammad Nabil Barak bin Imam Prawoto yang diikuti seluruh pengururs OPMAZ DB XIII. Setelah pembacaan ikrar, dilanjutkan pelantikkan dan tausyiah oleh Syaikh Al-Zaytun.


Dalam tausyiah, Syaikh mengatakan kepada seluruh hadirin khususnya jajaran OPMAZ   periode ini, “Janganlah kalian berfikir untuk satu atau sepuluh tahun mendatang tapi, berfikirlah untuk seribu tahun yang akan datang”.



Syaikh mengajarkan kepada kita semua betapa pentingnya pendidikan. Dengan pendidikan, sebuah negara dapat menjadi sangat maju, bahkan dalam segala hal. Dilihat dari segi manapun, negara tidak akan terlihat gagah jika kualitas mutu pendidikan lemah. Maka dari itu, wajib bagi kita semua, khususnya para pemuda, sebagai penerus bangsa untuk terus berkarya, pantang menyerah, dan tidak mudah putus asa. (Huminfo-OPMAZ)

ORGANISASI PELAJAR MA'HAD AL-ZAYTUN (OPMAZ) DARMA BHAKTI XIII

 Organisasi Pelajar Ma’had Al-Zaytun (OPMAZ). Biasanya pengurus organisasi ini dipegang oleh kelas XII, tapi mulai 2016 dijabat oleh kelas XI. Keputusan ini dibuat agar kelas XII dapat mempersiapkan diri untuk menghadapi berbagai ujian akhir MA dengan sebaik-baiknya.
Pemilihan Presiden OPMAZ Darma Bhakti (DB) XIII periode 2016 dilaksanakan Desember 2015 dan yang terpilih Muhammad Nabil Barak bin Imam Prawoto, lahir tanggal 23 Juli 1999, cucu Syakh Al-Zaytun, A.S. Panji Gumilang.

OPMAZ memiliki 11 departemen yaitu: Sekretaris, Bendahara, Education Social Sains Technology Department (ESSTD), Departemen Peribadatan Pembinaan Qira’ah Tahfidz Al-Qur’an (DPPQTA), Hubungan Masyarakat dan Informasi (Huminfo), Kepanduan, KUTPU, Art Culture Event and Sport (ACCES), Ekonomi, Kebahasaan, Disiplin Tertib Hak Asasi Manusia (Disterham). 
Setiap departemen dipimpin oleh seorang menteri. Peran dan tanggung jawab OPMAZ adalah mengawal kegiatan harian santri, seperti ke masjid, berangkat sekolah, kegiatan ekstrakurikuler, dan lain-lain.  (Huminfo-OPMAZ)

Senin, 18 April 2016

MA AL-ZAYTUN MENYELENGGARAKAN UNBK 2016

 Senin (04/04/), Penyelenggaran Ujian Nasional (UN) tahun 2016 di MA Al Zaytun berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.  Mulai tahun ini, MA Al Zaytun ditunjuk sebagai satu-satunya Madrasah yang menyelenggarakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di kabupaten Indramayu. Peserta UNBK MA Al Zaytun tahun ini berjumlah 244 santri. Jumlah tersebut dikelompokkan  menjadi tiga.  Masing-masing kelompok berjumlah 82 peserta dan satu kelompok 80 peserta.   
 Ujian dilaksanakan selama enam hari, dimulai Senin (04/04) sampai Selasa (12/04). Setiap hari dilaksanakan dalam tiga sesi, yaitu: sesi I, jam 07.30 s.d. 09.30, sesi II, jam 10.30 s.d. 12.30, dan sesi III, jam 14.00 s.d.  16.00. Mata pelajaran yang diujikan hari pertama, Bahasa Indonesia (IPA/IPS), hari ke-2, Kimia (IPA) dan Geografi (IPS), hari ke-3 dan ke-4, Matematika (IPA/IPS), hari ke-5, Fisika (IPA) dan Ekonomi (IPS), hari ke-6, Bahasa Inggris (IPA/IPS). 

Alhamdulillah pelaksanaan UNBK berjalan dengan lancar” Ungkap Drs. Wulyo, Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum MA Al Zaytun.  Semoga semuanya sukses anak-anak SPARTA. Amiin YRA. (Soen)

MA AL-ZAYTUN JUARA UMUM KOMPETISI SAINS MADRASAH (KSM) 2016

Selasa (29/03), Kompetisi Sains Madrasah (KSM) sekabupaten Indramayu di MA Negeri Indramayu. Acara ini diselenggarakan rutin setiap tahun oleh Kemenag, Indramayu untuk mencari calon peserta KSM perwakilan Kabupaten Indramayu ke tingkat provinsi dan nasional.  KSM tahun ini dilombakan 6 (enam) mata pelajaran; Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Ekonomi, dan Geografi.

MA Al-Zaytun berhasil meraih lima juara pertama dan satu juara tiga bidang Matematika. Nama-nama berikut pelajar yang berhasil menjadi juara pertama KSM 2016 :
1.      Fisika         : Naufal Amaanullah bin Rully Purwanto
2.      Biologi      : Silmi Hidayah binti Sukanto
3.      Kimia        : Zaidah Nur Imana binti Sigit Sunu Widodo
4.      Ekonomi    : Ghozi Hamam Al-Bari bin Tri Djaya (Alm)
5.      Geografi    : Wildan Al Malik bin Muridi


Selanjutnya, mereka berlima diberikan pembinaan intensif oleh para pembimbing guna mengikuti kompetisi tingkat provinsi pada bulan Mei mendatang.  Semoga mereka dapat kembali mengharumkan nama besar Al-Zaytun seperti yang sudah ditorehkan pada tahun-tahun sebelumnya.  Amiin Ya Rabb! (Soen)

PEMILIHAN RAYA CAPRES OPMAZ DARMA BHAKTI XIII 2015/2016

Al-Zaytun, Sabtu (05/12). Pemilihan capres OPMAZ Darma Bhakti XIII di Masjid Rahmatan Lil Al-Amin berlangsung tertib dan lancar. Calon pemilih duduk berdasarkan level kelas masing-masing. Di hadapan masing-masing level disiapkan dua meja. Meja pertama untuk mengisi kehadiran calon pemilih, di belakangnya, meja kedua untuk memilih dengan menggunakan sarana komputer (laptop).  Panitia penyelenggara dari kelas XI memanggil satu persatu calon pemilih.
Acara dimulakan pukul 08.00 WIB, dibuka oleh Drs. Arif Yosodipuro, MM (Wakil Ketua II Dewan Guru) dan selesai pukul 11.00 WIB.  Pukul 11.15 WIB hasil


suara diumumkan melalui slide yang dipasang kiri kanan panggung untuk memudahkan audience melihat hasilnya.







Hasil perhitungan suara Pemilihan Raya Presiden OPMAZ Darma Bhakti XIII, sebagai berikut: 

No.
NAMA
HASIL SUARA
PERSENTASE
1.
Mohammad Nabil Barak
895
38,0 %
   2.
Irvan Hasyibulloh
370
15,7 %
   3.
Muhammad Ichsan
241
10,2 %
   4.
Ikmal Nasrul Alam
169
 7,2 %
   5.
Dikri Saeful Ansori
157
 6,7 %
   6.
Ma’aisya Istiqomah
149
6,3 %
7.
Khilda Azharaani Milatina
140
5,9 %
8.
Sitti Latifah Faradiba Suady
94
4,0 %
9.
Agnia Adini Al-Haq
81
3,4 %
 10.
Nur Ainun Azizah
57
2,4 %

Total Jumlah Suara Sah
2353
99,9 %

Tota Suara Abstaint
3
0,1 %

Total Jumlah Pemilih
2356
100,0 %

KAMPANYE, DEBAT KANDIDAT CAPRES OPMAZ DARMA BHAKTI XIII 2015/2016


Al-Zaytun, Rabu (02/12).  Kampanye, debat capres OPMAZ Darma Bhakti XIII, di Masjid Rahmatan lil Al-Amin, berlangsung meriah. Sepuluh kandidat bergantian berorasi memaparkan visi, misi, dan program kerja mereka. Setiap kandidat mendapatkan kesempatan berbicara lima menit.


Kampanye, debat capres OPMAZ dihadiri 2.350 santri sebagai calon pemilih. Mereka antusias menyimak paparan yang disampaikan para kandidat diiringi tepukan gemuruh.    
Usai kandidat berorasi, dilanjutkan sesi debat. Mereka diberikan beberapa pertanyaan mengenai masalah-masalah aktual kehidupan di Ma’had Al-Zaytun seperti program kebahasaan, disiplin, ekstra kurikuler, dan program-program lainnya.  Terjadilah perdebatan sengit antarsesama kandidat bahkan, terjadi pro dan kontra terhadap suatu permasalahan. Untuk mengurangi ketegangan, suasana diselingi penampilan seni santriwan dan santriwati. 

 Forum ini merupakan sarana pembelajaran bagi kalian dalam rangka memilih calon pemimpin OPMAZ dengan menggunakan ilmu,” kata Ali Aminullah, M.Pd.I, ketua Dewan Guru Al-Zaytun.  Ketua Dewan Guru juga berharap, dari Al-Zaytun kelak akan lahir calon-calon pemimpin yang mampu membawa perubahan besar bagi negeri kita tercinta ini, Amiin ya Rabb. (Soen)