Senin, 25 November 2019

EVALUASI AKHIR SEMESTER GASAL 2019-2020

Evaluasi Akhir Semester MA. Kepala Madrasah Aliyah Ma'had Al-Zaytun, Ustadz. Drs. Miftah bin Humam, didampingi para wakil kepala, tengah memimpin evaluasi akhir semester gasal, bertempat di ruang evaluasi, 25/11/2019.





Jumat, 22 November 2019

SIMULASI UAMBN-BK 2020

Santri rijal kelas 12 tengah mengikuti simulasi Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional - Berbasis Komputer (UAMBN-BK) di ruang AGICT, basement Gedung Utsman ibn Affan, 22/11/2019. Dengan simulasi diharapkan seluruh santri akan mampu mengikuti UAMBN-BK dengan nyaman dan tertib dengan hasil yang lebih berkualitas.


Kamis, 21 November 2019

THAWAF PENGENALAN PUSTIR.

Ustadz Muhammad Nurdin Abu Tsabit, S.Sos., sedang memberikan arahan kepada para santri dan guru pembimbing thawaf, di sebelah barat Asrama Al-Fajr. Sesuai jadwal, seluruh santri diperkenalkan kepada lingkungan Ma'had, terutama Taman Puspa Kencana dan Danau Tirta Kencana (PUSTIR).







Jumat, 15 November 2019

OLAHRAGA KEBUGARAN KAKI (OKK)

Para guru MA secara rutin melakukan OKK mengitari stadion Palagan Agung seramai 10 kali untuk mendapatkan 10.000 langkah.

Cooling down selesai melakukan OKK

Foto bersama guru-guru MA selesai OKK

Jumat, 01 November 2019

KUNJUNGAN SMA KANISIUS JAKARTA

Untuk kali kedua, SMA Kanisius Jakarta melaksanakan program "live in" bagi 21 muridnya dan didampingi oleh 2 guru  di Ma'had Al-Zaytun. Mereka tinggal dalam asraman bersama santri-santri kelas 12, mengikuti proses belajar bersama, makan bersama dan aktivitas lainnya bersama.  

Foto bersama Guru Madrasah Aliyah Ma'had Al-Zaytun

Foto bersama santri Nisa Kelas 12 Madrasah Aliyah Ma'had Al-Zaytun

Foto bersama santri Rijal Kelas 12 Madrasah Aliyah Ma'had Al-Zaytun